Babel Pos Borong Juara Bhayangkara

Babel Pos Borong
Juara Bhayangkara

PANGKALPINANG- Empat jurnalis dari Harian Babel Pos borong juara lomba Bhayangkara Dalam Photo dan Bhayangkara Dalam Karya Tulis yang digelar oleh Mapolda Babel. Kepastian ini didapat setelah panitia mengumumkan juara-juara masing-masing kategori di website mereka kemarin (29/6).
Keempatnya adalah, Bardian (Redaktur Pelaksana), Budi Rahmad (Redaktur), M Hadi Sutrisno (Kabag Pracetak), dan Reza Hanafi (Wartawan).
Dikategori photo, Bardian terpilih sebagai juara Favorite pilihan Kapolda Bangka Belitung (Babel). Sementara M. Hadi Sutrisno menjadi pemenang di dua kategori sekaligus. Yakni juara 2 kategori profesional, dan juara 2 kategori action. Sementara di karya tulis, Budi Rahmad dan Reza Hanafi berhasil menempati rangking pertama dan kedua.
Orang yang pertama kali berbahagia atas kemenangan ini adalah General Manager/Pimpinan Redaksi Harian Babel Pos Drs Syahril Sahidir. ''Jujur, saya bangga. Bagaimana tidak, ada
4 jurnalis kami meraih juara di lomba tersebut,'' ujarnya.
Keberhasilan seorang jurnalis adalah dinilai dari karya-karyanya yang berupa foto dan tulisan. Sehingga menurut Syahril, di intern Jawa Pos Grup (JPNN) pun, setiap tahun selalu diadakan lomba sejenis dengan Tajuk Dahlan Iskan Award. Dan itu, diikuti seluruh jurnalis anak-anak perusahaan Jawa Pos Grup se-Indonesia.
''Itu sebabnya, jika ada lomba-lomba sejenis untuk kalangan jurnalis yang diadakan lembaga apapun, saya selalu mendorong mereka untuk ikut serta. Targetnya, yang utama adalah untuk mempertajam karya-karya mereka juga. Dan itu akan berimbas ke perusahaan juga,'' ujarnya.(bgs)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pangkalpinang Pusat Sejarah Penambangan Timah di Indonesia #pesonapangkalpinang

(Sebelum Deadline 19) Nia yang Jatuh Cinta